UHT kerjasama dengan Kopertis VII Jatim melaksanakan kepelatihan Applied Approach Dosen angkatan XIII
UHT kerjasama dengan Kopertis VII Jatim melaksanakan kepelatihan Applied Approach Dosen angkatan XIII
Guna memenuhi persyaratan sebagai Dosen yang profesional, maka Universitas Hang Tuah (UHT) melalui Lembaga Penjamin Mutu (LPM) bekerja sama dengan Biro Kepegawaian UHT mengadakan kepelatihan Applied Approach (AA) untuk Dosen angkatan XIII, kegiatan ini adalah sebagai tindak lanjut dari kegiatan Pekerti yang sudah pernah di laksanakan sebelumnya di UHT.
Peserta AA angkatan XIII kali ini terdiri dari 42 orang Dosen perwakilan dari 7 (Tuju) fakultas: Kedokteran, Kedokteran Gigi, FTIK, Psikologi, Fisip, PDP dan Hukum UHT.
Tujuan diadakannya AA ini adalah untuk melatih para Dosen yang di persiapkan kampus Laut Biru untuk menjadi seorang Dosen yang Profesional, Dosen mampu melaksanakan Tugas dan fungsinya dalam melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi.
Menurut Prof.Dr. Agustinus Ngadiman.,M.Pd perwakilan dari Kopertis VII selaku salah satu dari 4 (Empat) Nara sumber pemberi Materi kepelatihan dalam acara pembukaan AA di ruang Seminar Gd. Retorat (P. Enggano) yang di hadiri dan di buka oleh Rektor UHT Dr. Ir. Sudirman. S.IP., SE., M.AP, mengatakan: “Sertifikat AA ini bisa di gunakan sebagai pengganti Toefl pada saat seorang Dosen akan mengikuti Serdos.”
Direncanakan kepelatihan AA ini akan berlangsung selama 5 (Lima) hari, di mulai hari Senin 11- Jumat, 25 September 2017.